Sumbawa Besar (postkotantb.com) - Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban bencana kebakaran, Polsek Alas Kompol Satrio bersama ketua Bhayangkari Ranting Alas memberikan bantuan sosial (bansos) berupa sembako kepada masyarakat korban kebakaran dan yang terdampak di Desa Dalam kecamatan Alas, kabupaten Sumbawa. kegiatan berlangsung Jumat pagi (25/04/2025) sekitar pukul 12.00 WITA
Bantuan diberikan langsung oleh Kapolsek Alas Kompol Satrio, S.H didampingi keluarga besar Polsek dan Bhayangkari.
Hadir dalam acara ini antara lain Kapolsek Alas Kompol Satrio. SH, Ketua Posko Kebakaran Bpk Sugiman. S.Pd, Anggota Polsek Alas, Ketua Bhayangkari ranting Alas Nursinah Satrio, Anggota, Bhayangakari Ranting Alas dan Perwakilan warga korban kebakaran Sumaini.
Kapolsek bersama Ketua Bhayangkari ranting Alas serta anggota Polsek Alas tiba dilokasi Kebakaran yang diterima langsung oleh ketua Posko Kebakaran
Usai menyerahkan Bantuan, Kapolsek bersama Ketua Bhayangkari ranting Alas langsung meninjau lokasi bekas kebakaran dan meninjau Rumah dan Dapur umum.
Kapolsek bersama ketua Bhayangkari ranting Alas langsung menyerahkan Bantuan Sosial berupa Sembako secara simbolis, Kepada ketua Posko yang didampingi salah satu korban kebakaran, dengan rincian paket bantuan yang diberikan mencakup berbagai kebutuhan dasar berupa Beras sebanyak 50 Kg, mie instan sebanyak 5 Dos, minyak goreng sebanyak 5 liter, telur Ayam sebanyak 4 tree, Air mineral sebanyak 4 Dos, Sayur Mayur (Kangkung, Wortel, Kul, Sawi) - Bumbu dapur (kecap, garam, masako) dan pakaian layak pakai
Pada kesempatan itu Kapolsek mengatakan, kedatangan Kapolsek bersama Ketua Bhayangkari Ranting Alas sebagai salah satu bentuk moral kepada warga yang mengalami Musibah dengan harapan bisa sabar dan Ikhlas dalam menghadapi musibah Kebakaran ini.
Diharapkan kepada korban dapat menerima bantuan sosial seadanya dengan tidak menilai jumlah dari bantuan tersebut namun rasa kepedulian terhadap sesama yang tertimpa musibah kebakaran.
Semoga Tali Asih ini dapat menjadi amal dan dapat membantu meringankan sedikit beban dampak dari musibah kebakaran, Ucap Kapolsek Satrio.
“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi korban kebakaran dan dapat digunakan dengan sebaik - baiknya,” ujar Kapolsek Alas di sela-sela penyerahan bantuan.
Seluruh rangkaian kegiatan penyerahan Bantuan Sosial kepada korban kebakaran berakhir sekitar pukul 13.00 wita yang berjalan tertib, aman dan lancar.
Melalui kepedulian dan solidaritas ini, Polsek Alas dan Bhayangkari berharap masyarakat yang terdampak bencana dapat segera pulih dan bangkit kembali untuk melanjutkan kehidupan mereka dengan dukungan dari berbagai pihak,tutup Yoyok sapa akrab Kapolsek Alas itu. (Indra)
Pewarta : Lalu Indrawan
0 Komentar