Breaking News

Bupati LAZ: Momentum Kolaborasi Membangun Lombok Barat


Lombok Barat (postkotantb.com) - Bupati Lombok Barat H. Lalu Ahmad Zaini (LAZ) mengadakan open house di Pendopo Bupati Lombok Barat di Giri Menang Gerung. Kegiatan ini berlangsung hari kedua pasca hari raya idul fitri, Rabu 2 April 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh masyarakat Lobar dan sejumlah tokoh seperti anggota DPR RI Fraksi PKB, anggota DPRD Lobar, para Asisten, Staf Ahli.Kpolres Lobar, Kapolresta Mataram, para Kepala OPD, para Camat, para Kepala Desa, para Kepala Sekolah dan para Relawan Lazada.

Di temui dilokasi acara Bupati Lombok Barat H. Lalu Ahmad Zaini (LAZ) mengatakan, kegiatan open house ini sebagai sarana untuk memperat tali silaturahmi dengan masyarakat Lombok Barat. Hal ini digelar sebagai rasa syukur setelah satu bulan penuh melaksanakan ibadah puasa.


Selain itu kegiatan ini sebagai momentum untuk menyatukan langkah dalam membangun Lombok Barat. "Ini adalah momentum kita semua masyarakat Lombok Barat untuk menguatkan kolaborasi dan kebersamaan dalam mewujudkan Lombok Barat yang maju, mandiri dan berkeadilan dengan program utama Sejahtera dari desa,"ujarnya.

Bupati LAZ mengatakan kegiatan ini merupakan tradisi tahunan untuk mempererat tali silaturahmi antar pemerintah dan masyarakat. Selain itu open house ini sebagai momen berbagi kebahagiaan setelah menjalankan ibadah puasa sebulan penuh. Dalam kesempatan ini Bupati LAZ terlihat sangat bahagia kareba dapat bertemu langsung dengan masyarakat setelah hari raya idul Fitri.

Ia mengatakan, bahwa ini adalah kesempatan yang baik untuk mempererat hubungan dan saling memberi do'a agar kedepannya bisa mewujudkan Lombok Barat yang maju, mandiri dan berkeadilan. Kegiatan open house ini bersifat umum untuk warga masyarakat bisa hadir bersama dalam rangka menjalin silaturahim dengan baik dan membangun Lombok Barat yang lebih baik ke depan.

"Mari kita lupakan perbedaan yang sudah berlalu, kita songsong masa depan yang lebih baik, bersatu dan bergandeng tangan membangun Lombok Barat yang maju, mandiri dan berkeadilan serta sejahtera dari desa" harapnya.


Sejak pukul 08.00 WITA, warga mulai berdatangan ke pendopo Bupati Lombok Barat yang terletak dipusat kota Kabupaten Lombok Barat. Masyarakat yang datang terlihat antusias menyambut kesempatan untuk bertemu dan berjabat tangan secara langsung dengan Bupati beserta istri. Acara ini sedianya berlangsung hingga pukul 16.00 WITA, ini namun beberapa tokoh dan masyarakat ada yang datang hingga malam hari. Kegiatan ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan kehangatan.(red)

0 Komentar

Posting Komentar
Mulya Residence

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close