Breaking News

Polres Lombok Tengah Imbau Masyarakat Waspada Aktivitas Buaya di Teluk Bumbang

 


Lombok Tengah, (postkotantb.com) - Sat Polair Polres Lombok Tengah mengeluarkan imbauan kepada masyarakat untuk mengurangi aktivitas Teluk Bumbang Desa Mertak Kecamatan Pujut dikarenakan sering munculnya buaya.

“Hari ini kami bersama kepala SKW 1 Lombok BKSD NTB dan pemerintah Desa melakukan pemasangan spanduk imbauan kepada masyarakat agar mengurangi aktivitas di diwilayah ini karena sering munculnya buaya,” kata Kasat Polair AKP Turmuzi, Sabtu (12/10/2024).

Turmuzi menyampaikan pihaknya memasang spanduk dibeberapa titik di sekitar area teluk untuk memberitahukan dan mempermudah masyarakat, untuk lebih waspada selama beraktivitas.


“Kami meminta masyarakat yang beraktivitas di area ini untuk berhati-hati dan menghindari adanya potensi konflik dengan hewan buas tersebut,” terangnya.

“Kami meminta masyarakat agar segera melaporkan kepada pihak kepolisian maupun pihak BKSD jika melihat buaya di area tersebut,” jelasnya.

Dengan langkah-langkah antisipatif ini, polres lombok tengah bersama pemerintah daerah berharap tidak ada insiden yang dapat mengancam keselamatan masyarakat di sekitar teluk Bumbang.

“Kesadaran dan kewaspadaan masyarakat sangat penting untuk menjaga keamanan bersama,” pungkasnya. (Red)

0 Komentar

Posting Komentar
Mulya Residence

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close