Breaking News

Keren, Begini Sinergi Polsek dan Koramil Lape Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak

 


Sumbawa Besar (postkotantb.com) -  Sinergitas TNI-Polri senantiasa kompak terlihat di tiap wilayah di Kabupaten Sumbawa, seperti halnya kali ini Personel Polsek dan Koramil Kecamatan Lape bersinergi bersama masyarakat untuk bergotong royong.

Kegiatan gotong royong TNI-Polri bersama masyarakat tersebut dilaksanakan untuk memperbaiki dan menambal jalan yang mengalami kerusakan yang berlokasi di Jalan Lingkungan Samping Alfamart Desa Dete Kecamatan Lape, Jumat (19/07/2024) pagi.

Kapolsek Lape Iptu I Gusti Agung Bayu Damana yang juga turun langsung dalam kegiatan gotong royong tersebut mengungkapan kehadiran Personel Polsek dan Koramil pada kegiatan kali ini merupakan wujud kepedulian petugas sebagai pelayan masyarakat.

"Melihat akses jalan yang mengalami kerusakan, pagi ini kami TNI-Polri bersama masyarakat bahu membahu memperbaiki jalan sehingga nantinya dapat lencar di lewati pengguna jalan dan tidak berbahaya lagi" jelas Kapolsek.

Kapolsek juga mengatakan bahwa Polsek Lape bersama Koramil Lape senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat dalam setiap kegiatan baik itu kegiatan sosial, kegiatan suka maupun duka.


Lebih lanjut, Kapolsek mengatakan semangat gotong royong seperti ini harus tetap terjaga dan terpelihara.

“Dengan semangat bergotong royong, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap masyarakat untuk selalu menjunjung tinggi rasa kebersamaan dan kerukunan antar warga. Sehingga terciptanya situasi Kamtibmas yang aman, nyaman serta kondusif " Pungkasnya. (Indra)

0 Komentar

Posting Komentar
Mulya Residence

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close