Breaking News

Bang Zul Ditemani Tim 11 Relawan Menyama Braya, Blusukan ke Bazzar Banjar Sukawardana

Relawan Menyama Braya
Dr Zulkieflimansyah (Bang Zul) bersama tim 11 Relawan Menyama Braya, saat blusukan di event Bazzar V 2024 yang diselenggarakan Banjar Sukawardana, Babakan, Gerung, Lombok Barat (Lobar), Selasa (25/06).

Lombok Barat (postkotantb.com)- Bakal Calon Petahana Gubernur NTB, Zulkieflimansyah atau akrab disapa Bang Zul dan Tim 11 Relawan Penyama Braya mengunjungi Banjar Sukawardana Babakan, Gerung Lombok Barat (Lobar).

Kedatangan Bang Zul dan Tim 11 Relawan Menyama Braya, Selasa (25/06) malam, sebagai wujud dari dukungan calon petahana, atas dilaksanakannya Bazzar V 2024 yang diadakan Banjar Sukawardana, dalam rangka penggalangan dana renovasi bale Banjar.

Kedatangan Bang Zul dan Tim 11 Relawan Menyama Braya ini disambut para pelaku UMKM serta panitia pelaksana bazzar tersebut. Pada kesempatan itu, Bang Zul memuji penataan lampu serta suasana malam di bale Banjar Sukawardana.

"Di tempat ini, suasananya kayak eropa. Karena banyak lampu dan anginnya seperti angin musim dingin," pujinya.

Kegiatan Bazzar ini dilaksanakan mulai dari tanggal 22 sampai 29 Juni 2024 dan didominasi anak-anak muda. Sehingga tidak hanya untuk perekonomian lokal.

Event ini menjadi wadah belajar serta menggenjot semangat para kaum milenial dan Gen Z agar bisa menjadi sosok wirausaha masa depan.


Di sisi lain, Ia mengingatkan semua pihak yang hadir, bahwa kedatangannya pada bazar tersebut bukan dalam rangka kampanye.

"Tapi karena kecintaan dari lubuk hati yang paling dalam," ujarnya.

Sementara itu, Penasehat Tim 11 Relawan Menyama Braya, Guru Mangku Gede Wenten mengaku,  bukan kali ini saja dirinya bersimakrama (Silaturahmi) dengan Umat Hindu.

Terlebih lagi dikala menjabat Gubernur NTB periode 2018-2023, dirinya kerap bercengkrama dengan para tokoh dan masyarakat Hindu.

"Selama lima tahun memimpin NTB, kerap. turun menyapa semua umat dengan rasa kecintaannya yang paling dalam," ungkapnya.

"Walaupun tidak ada kaitannya dengan kampanye, warga Banjar ini merindukan sosok Bang Zul kembali memimpin NTB untuk periode berikutnya," sambungnya.


Menurutnya, event ini dapat menjadi contoh yang baik. Karena kaum milenial dan Gen Z semakin terdorong untuk berkreasi dan berinovasi. Apalagi di era globalisasi yang pemasarannya, lebih mengandalkan teknologi.

Sebaliknya, event ini disambut antusiasme masyarakat setempat. Hal ini terbukti dari total 2 ribu karcis yang disediakan pihak panitia, terjual habis.

"Jika sudah mapan, kaum milenial dan Gen Z bisa membuka seluas-luasnya lapangan pekerjaan untuk masyarakat lokal," jelasnya.

Ketua panitia penyelenggara Bazzar ke v, Made Kota mengaku bahagia dengan kedatangan Bang Zul. Dengan kedatangan sosok pemimpin tersebut, dapat mengangkat nama baik Banjar Sukawardana.

"Harapannya, Banjar kami bisa terangkat dengan kedatangan bang Zul," tutupnya.(RIN)
 

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close